Suarantt.id, Kupang-Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Johni Asadoma, menyampaikan apresiasi yang mendalam atas kunjungan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, beserta rombongan ke Provinsi NTT. Ia menilai, kehadiran Gubernur Khofifah membawa berkat tersendiri dan menjadi penyemangat baru bagi masyarakat NTT untuk terus berkembang dalam berbagai sektor ekonomi.
Hal tersebut disampaikan Wagub Johni dalam Forum Silaturahmi Gubernur Jawa Timur bersama masyarakat Jatim yang berdomisili di NTT, yang berlangsung di Hotel Harper Kupang pada Kamis (6/11/2025).
Menurut Johni, hubungan masyarakat Jawa Timur dengan masyarakat NTT sudah terjalin sangat erat dan harmonis. “Masyarakat Jatim sudah menyatu dengan masyarakat NTT. Mereka menjadi motivator bagi masyarakat lokal dengan membuka lapangan pekerjaan di berbagai bidang usaha seperti kuliner, meubeler, fashion, dan lainnya,” ujarnya.
Ia menambahkan, semangat kerja keras dan kreativitas masyarakat Jawa Timur yang menetap di NTT memberikan inspirasi bagi pelaku usaha lokal untuk ikut berkembang dan berinovasi. “Kehadiran mereka memacu masyarakat NTT untuk berusaha lebih giat dan menciptakan peluang usaha baru,” lanjutnya.
Wagub Johni juga mengenang pengalamannya saat masih menjabat sebagai Wakil Kepala Polda dan kemudian Kapolda NTT.
Menurutnya, masyarakat Jawa Timur di NTT selalu hidup rukun dan aktif dalam berbagai kegiatan sosial maupun budaya. “Sejak saya menjadi Wakapolda hingga Kapolda, masyarakat Jatim tidak pernah membuat masalah. Mereka berbaur dengan masyarakat lokal dan bahkan ikut berpartisipasi dalam pawai pembangunan menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-80,” tuturnya.
Ia menilai, nilai-nilai positif yang dibawa masyarakat Jawa Timur tidak hanya menjadi perekat sosial, tetapi juga pengungkit ekonomi bagi daerah. “Nilai positif yang mereka tunjukkan bukan hanya sebagai pemersatu, tapi juga penggerak ekonomi di NTT,” tegas Johni.
Dalam kesempatan tersebut, Wagub Johni juga menyampaikan terima kasih kepada Gubernur Khofifah atas perhatian dan dukungan yang diberikan kepada masyarakat NTT, baik yang tinggal di Jawa Timur maupun di wilayah NTT. “Saya menyampaikan terima kasih kepada Ibu Gubernur Khofifah yang telah memperhatikan masyarakat NTT di Jawa Timur, terutama pada masa pandemi COVID-19,” ungkapnya.
Ia berharap kerja sama antara kedua provinsi, terutama dalam bidang ekonomi dan perdagangan, dapat terus diperkuat ke depan. “Kerja sama yang dilakukan antara Pemprov NTT dan Jatim di bidang ekonomi dan perdagangan menjadi langkah strategis untuk memperkuat pertumbuhan di tengah tantangan efisiensi ekonomi saat ini,” pungkasnya. ***





