Wali Kota dan Wawali Kota Kupang jadi Magnet bagi Warga di Arena Pesta Rakyat Syukuran Pelantikan Gubernur NTT

oleh -291 Dilihat
Wali Kota dan Wawali Kota Kupang Foto Bersama Warga di Arena Pesta Rakyat Alun-alun Rujab Gubernur NTT pada Sabtu, 1 Maret 2025. (Foto Prokompim Kota Kupang)

Suarantt.id, Kupang-Wali Kota Kupang, dr. Christian Widodo, bersama Wakil Wali Kota, Serena Cosgrova Francis, menghadiri pesta rakyat dalam rangka syukuran atas pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur. Acara tersebut digelar di Alun-Alun Rumah Jabatan Gubernur NTT dan dihadiri ribuan warga yang antusias merayakan momen bersejarah tersebut pada Sabtu (1/2/25) malam.

Selain Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah Bupati dan Wakil Bupati se-NTT, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan lembaga vertikal, pimpinan partai politik, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi NTT.

Setibanya di lokasi, Wali Kota Christian dan Wawali Serena langsung menuju podium VIP untuk mengikuti rangkaian acara. Kehadiran keduanya disambut meriah oleh masyarakat yang memadati area acara. Antusiasme warga terlihat dari banyaknya yang berdesakan untuk berfoto bersama dengan kedua pemimpin Kota Kupang tersebut.

Pesta rakyat ini semakin semarak dengan berbagai suguhan hiburan, termasuk penampilan drumband, tarian etnis khas NTT, serta persembahan dari artis ibu kota yang turut menghibur masyarakat. Kemeriahan acara ini menjadi bukti nyata semangat kebersamaan dan optimisme masyarakat NTT menyongsong kepemimpinan baru di tingkat provinsi.

Acara syukuran ini tidak hanya menjadi ajang hiburan bagi masyarakat, tetapi juga mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan warganya. “Kehadiran kami di sini adalah bentuk dukungan penuh terhadap kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur yang baru. Semoga NTT semakin maju dan sejahtera,” ujar Wali Kota Christian dalam kesempatan tersebut.

Pesta rakyat pun berlangsung hingga larut malam dengan penuh keceriaan dan semangat kebersamaan. ***

BACA JUGA:  Wawali Kupang Dorong Pembentukan Karakter Anak Lewat Talk Show Etika dan Kasih Kristus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.